Kamis, 27 Februari 2014

PSIKOLOGI PENDIDIKAN ( defenisi & sejarah singkat )


Defenisi psikologi pendidikan menurut para ahli:
1.Witherington : psikologi pendidikan adalah studi sitematis tentang proses-proses dan faktor-faktor yang berhubungan dengan pendidikan manusia.
2. Tardif : psikologi pendidikan adalah sebuah studi yang berhubungan dengan penerapan pengetahuan tentang perilaku manusia untuk usaha-usaha pendidikan.
3. William James : psikologi pendidikan adalah ilmu pengetahuan tentang kehidupan mental.

SEJARAH : 
Psikologi pendidikan didirikan oleh William James dan John Dewey lalu dilanjutkan oleh E.L.Thorndike, psikologi pendidikan ini didirikan sebelum abad ke-20. Latar belakang dari William James adalah ia berasal dari Amerika Serikat dan ia juga seorang filsuf terkenal sekaligus seorang pendiri mazhab pragmatisme, ia lahir di Newyork tahun 1842 dan belajar di Universitas Harvard, selain  di Universitas Harvard, William juga belajar di jerman dan Perancis, ia juga mengajar di Universitas Harvard pada bidang anatomi, fisiologi, psikologi dan filsafat sampai dengan tahun 1907.
John Dewey, ia juga seorang filsuf dan terkenal dengan kekritisannya mengenai sosial, John Dewey dilahirkan pada tahun 1859 di Burlington. setelah menyelesaikam studinya ia menjadi guru besar dalam bidang filsafat dan menjadi guru di beberapa Universitas, ia menulis buku sebanyak 40 dan artikel sebanyak 700. Ia menjadi seorang penggerak bagi kaum muda. Selanjutnya, E.L. Thorndike, ia lahir pada 31 Agustus 1874, ia adalah seorang psikologi Amerika yang hampir menghabiskan seluruh hidupnya di Teachers College, Colombia University.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar